Daftar Kategori Blog

Senin, 01 April 2019

Kirim Barang Auckland-Sby dan Surat Barang

Siap siap packing barang buat dibawa ke Indonesia.beruntungnya ada beberapa teman yang pulang ke Indonesia disaat yang bersamaan jadi kirim barangnya jadi satu.menurut survey beberapa teman,jasa logistik yang murah adalah divine logistics yang tempatnya east tamaki.bisa diemail buat minta quotes biayanya.Sudah tidak ada kiriman barang yang bisa langsung sampai kerumah kalau jumlahnya besar dan pakai cargo.Harus ke Imigrasi dulu dan diambil disana. Paling amam barang ditulis bekas dan membawa barang tanpa kerdusnya jadi terlihat bekas dam sudah ada goresannya.

Dapat jatah 40kg barang.siap2 packing pakai kerdus yang tebal.kerdus tebal yang saya pakai kedus packngo dekat apartemen harganya $10an kalau tidak salah.besar dan tebal.saya bawa sepeda kayu yg sudah dibongkar,tenda medium,buku,mesin kopi dan boneka. 

Setelah semua selesai,baru urus surat ke kedutaan buat pengambilan barang di indonesia agar tidak kena bea cukai.surat ini formatnya dari keduataan namanya surat keterangan barang.Syarat yang boleh menggunakan ini jika for good ke Indonesia dengan masa tinggal minimal 2 tahun.melampirkan fotokopi paspor dan visa juga daftar rincian barang.1minggu jadi berbentuk SK bawa barang.Kalau student melampirkan bukti sudah submit. 500kg barang dijadikan 1 surat atas nama teman saya yang sudah lulus dan selesai kuliahnya.


Setelah surat selesai baru kontak ekspedisi.Kami ber 6 kirim 500kg dengan total $1700 jadi 1 kilo $4 sudah biaya kirim dan biaya transport.Makin banyak kiloannya makin murah jadi cari teman sebanyak2nya.

Barang ini sampai dalam waktu 2minggu.di Gudang hanya diberikan waktu 3 hari setelah sampai.kalau lebih akan kena biaya.teman saya yang mengambil barang di bea cukai surabaya di juanda.Proses ambil barangnya cukup lama.hampir seharian.Mereka menanyai jenis barang,kenapa alasan pulang dan masih banyak lagi kadang kalau tidak sabar bakal emosi.belum lagi proses bongkar barang dicek apakah barang sesuai.karena kalau tidak akan dikenakan pajak.Setelah proses selesai,barang bisa diambil dan harus keluar dari gudang membawa transport sendiri.jangan lupa membawa dokumen SK dari wellington agar tidak kena pajak dan paspor juga visa.Bawa kendaraan transport juga untuk mengangkut barang.

0 komentar:

Posting Komentar

 

HAPPY MOMMY STORIES Template by Ipietoon Cute Blog Design