Pandemi ini belum bisa dikendalikan. Secara epidimiologi juga kasusnya dan jumlah kematian masih tinggi ditambah kapasitas Rumah Sakit yang mulai terbatas. Beberapa daerah sudah mengalami jumlah Ruang Isolasi yang terbatas. Walaupun ada penambahan ruang isolasi, tetapi tetap nakesnya jumlahnya juga tidak dengan mudah bisa ditambah. Untuk urusan tracing, tracking dan treatment , kita serahkan pada pemerintah sebagai pemangku kebijakan juga para ahli. Masyarakat diwajibkan untuk memenuhi Protokol Kesehatan secara Benar dan Disiplin. Beberapa orang tidak paham karena tidak bisa mengakses informasi mengenai bagaimana penerapan Protokol Kesehatan yang benar dan Disiplin.
Protokol Kesehatan Selama Pandemi :
1. Menggunakan Masker
Untuk penggunaan masker, bisa sesuai dengan flyer yang saya buat diatas. Terutama yang harus digarisbawahi adalah masker dipakai secara sempurna menutup mulut hidung dan dagu. Jadi, tidak dipakai di atas kepala, dibawah dagu atau digantung di satu telinga. Selain itu juga harus diganti per 4jam dan minimal 3 lapis. Wajib dipake saat berinteraksi dengan orang lain, baik didalam ruangan maupun diluar ruangan, terutama didalam ruangan karena dorplet akan lebih lama berada didalam ruangan.
2. Mencuci Tangan
Bulan ini sudah bulan ke 6 sejak pasien pertama covid dan pengobatan juga riset sudah berjalan. Sehingga dengan disiplin menjalankan protokol juga imun tubuh, akan mengurangi gejala.
Hal ini memang melelahkan, tetapi ihtiyar harus maksimal. Selain untuk menjaga diri sendiri juga menjaga orang lain. Covid ini pandemi, kita harus bekerjasama. Semoga covid segera berlalu
#pakaimaskercovid
#cucitanganyangbenar
#jagaimuntubuhbenar
#saatterkenacovid
#covid19indonesia
0 komentar:
Posting Komentar