Hari ini saya menyiapkan materi untuk si kakak berhitung mundur 50 kebelakang. Disekolah juga diajarkan dan saya ingin mereview kembali hasil berhitung disekolah. Si kakak memulai dengan aktifitas berhitung maju 1 sampai 50 dan perlahan berhitung mundur 50-40 kemudian 40-30, 30-20, 20-10 dan 10-0. Untuk awalnya si kakak agak kebingungan dan perlahan menghitung mundurnya. Kali ini berhitung mundur harus diulang lagi agar si kakak bisa lebih mudah berhitungnya.
Karena si kakak agak kesusahan berhitung mundur, saya mencoba berhitung mundur 10-1 dengan lagu. 10 in the bed. Si kakak mengikuti lagu tersebut dan perlahan saya mencoba si kakak berhitung tanpa lagu dan perlahan si kakak bisa mengikuti. Kali ini berhitung mundur sukses dan harus diulang kembali.
#KuliahBundaSayang
#GameLevel3
#FamilyProject
#MyFamilyMyTeam
Jumat, 16 November 2018
Meningkatkan Kecerdasan Anak - Hari ke 2 - Berhitung Mundur
Label:
Cerita Mama
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar