Hari ini pingin komunikasi soal lunch box si kakak yang isinya hampir nggak pernah habis. ada aja sisanya. Kali ini mempraktekkan komunikasi produktif soal makanan di lunch box kakak. Malamnya saya ingin menerapkan " gantilah pertanyaan intograsi dengan observasi" . Saya bertanya kepada si kakak " Bekal apa yang nikmat dari teman kakak, boleh tidak mama tahu " si kakak menjawab si Yin Yuan membawa sushi dan si kakak pingin sushi. Teman lainnya membawa sandwich isi keju dan beberapa temannya membawa sosis. Saya bertanya kembali " apa kakak pingin bekal yang dibawa kawannya " dan dia menjawab sushi dan sosis enak mama.
Pagi ini saya menyiapkan lunch kakak. Saya berkata kepada si kakak dengan menerapkan " memberikan pilihan " . Kakak untuk bekal ini apa yang kakak mau? sosis dengan kentang atau sushi yang kakak mau bawa kesekolah. Si kakak menjawab sushi. Ahirnya saya berikan sushi isi telur untuk si kakak.
Pulang sekolah saya lihat sushi yang saya berikan habis dan saya memberikan pujian kepada si kakak " kakak hebat bekalnya habis. Mama suka kalau kakak bekalnya habis. terima kasih kakak " dan kali ini bekal pertama yang habis dibuatkan untuk sekolah.
#hari7
#gamelevel1
#tantangan10 hari
#komunikasiproduktif
#kuliahbundasayang
#institutibuprofesional
Kamis, 20 September 2018
Komunikasi produktif hari ke 7 - Mari Habiskan Bekalnya
Label:
Cerita Mama
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar