Umumnya disini, kalau suami/istrinya salah satunya student, pasangannya pasti bakal cari kerja atau jadi ibu rumah tangga. Kerjaan umumnya disini jadi cleaning, housekeeping atau kitchen hand. Dapatnya juga dari link antar teman. Lumayan kerjaan $15 per jam kalau fulltime 40 jam dapatnya juga $500.
Cleaning jamnya tidak banyak, sehari kadang 4 jam saja tapi bisa jadi tiap hari ada. Dibayarnya kadang kalau selesai 3 jam tapi dikontrak diselesaikan 4 jam maka dibayar 4 jam. Ada juga yang dibayar sesuai jamnya. Kitchen hand sehari 8 jam kadang 10 jam juga dibayarnya per jam mau sepi juga per jam tapi nggak mungkin sepi dah.Kalau housekeeping dibayar sesuai target. Biasanya targetnya per kamar. Kalau bisa lebih ya dibayarnya lebih dari jamnya. Tapi ini butuh kekuatan ekstra dah.
Saya kerja cleaning, lumayan dibayar per jam. Capek awalnya karena kerja fisik, cuma lumayan banget dah terima dollar book..haaaa..Terkadang saya berfikir ada beberapa teman yang kerja profesional dibayar bukan minimum wages. Ini mantap surantap luar biasakk. Boleh juga jadi masukan bagi pasangan yang mau kerja disini mendampingi pasangannya kuliah.
Beberapa teman yang kerja profesional biasanya sudah mengantongi sertifikat dari Indonesia :
1. Bahasa Inggris Toefl/Ielts
Nah ini kadang kita lupa dan banyak yang les disini. Tapi, lebih baik punya sertfikat di Indonesia yang masih bisa digunakan disini karena les ielts sama toefl disini juga mahal. Murah hanya les biasa dan conversation saja. Umumnya orang2 cuma les conversation di Indonesia persiapan biar lancar ngomongnya. tetapi lebih baik les yang advance sekalian dan bisa dipakai disini.
2. Les Pangkas Rambut / Salon
Nah ini mantap, bisa dibayar $18-$25 per jam dan termasuk mudah cari kerjanya karena banyak yang butuh. Sekali potong rambut disini $20 lo. Ada teman yang pasang jasa potong $10 dan laris manis dah.lumayan kan kerja dirumah juga menghasilkan
3. Les Menjahit
Jadi penjahit disini lumayan banget dah apalagi profesional. Buka jasa permak saja sudah lumayan. Permak jeans disini $15 lo.
4. Les Memasak
Keahlian ini bisa digunakan buat buka catering disini jualan. Seporsi lauk saja bisa $10. Atau bisa jadi tambahan di CV buat kerja di restoran.
5. IT
Ahli software dan hardware lumayan bisa buka reparasi dan hasilnya mantap surantap. Ahli IT banyak dibutuhkan.
Selain itu disini juga kadang membutuhkan pengalaman bekerja. Pengalaman bekerja bisa didapatkan dengan menjadi volunteer. Banyak cara menjadi volunteer. Mulai volunteer plunket, organisasi non profit lainnya. Semakin lama jadi volunteer bisa jadi tambahan nilai di CV. Awal2 tahun sebelum bekerja bisa ikut berbagai macam volunteer untuk menambah nilai CV dan tahun berikutnya bisa mulai mencari kerja.
Sabtu, 18 November 2017
Persiapan Les dan Keahlian Buat Kerja di Auckland
Label:
Cerita Mama,
Semua Tentang New Zealand
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar